Aplikasi Pemetaan Suara & Manajemen Pemenangan Pilkada

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SMKN 1 Sukamara Tanggapi Positif Rencana Mendirikan Politeknik

  • Oleh Norhasanah
  • 06 Desember 2019 - 12:52 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pihak SMKN 1 Sukamara berikan tanggapan positif terhadap rencana pemerintah daerah yang akan mendirikan politeknik di Bumi Gawi Barinjam.

"Kami menyambut positif mengenai rencana ini," ucap guru SMKN 1 Sukamara, Alkani, Jumat, 6 Desember 2019.

Menurut Alkani, politeknik yang akan dibuka pemerintah dengan sistem pendidikan vokasi, juga sama dengan sistem yang pihaknya teraprkan di SMKN 1 Sukamara, yakni 70 persennya praktek dan 30 persennya teori

"Ini sama seperti proses yang kami lakukan dan laksanakan dalam pembelajaran," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Alkani menyarakankan agar dalam proses penentuan jurusan atau program study dapat melihat potensi yang ada di Kabupaten Sukamara.

"Bukalah jurusan yang memang dibutuhkan, yang memang kedepannya ada kolerasinya  dengan kebutuhan di Kabupaten Sukamara," tuturnya.

"Kami bisa menyimpulkan, yang pertama adalah pertanian, perbengkelan atau teknik mesin, menurut kami teknik mesin ini sama dengan multimedia, asumsi kami bahwa Sukamara ini kedepannya akan semakin banyak orang yang tentunya akan lebih membutihkan semacam jasa dengan kendaraan, dan terakhir multimedia," jelas Alkani. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru