Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KARS Serahkan Sertifikat Utama untuk RSUD Kuala Kurun

  • 09 Desember 2019 - 13:32 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Komisi Akreditasi Rumah Sakit atau KARS menyerahkan sertifikat utama untuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kuala Kurun, Kabupaten Gunumg Mas. 

Sertifikat tersebut diterima lansung Direktur RSUD Kuala Kurun, Rina Sari pada penyerahan sertifikat akreditasi rumah sakit di Jakarta, 2 Desember 2019 lalu.

"Sertifikat utama yang diraih merupaka hasil dari penilaian akreditasi KARS sejak 19 - 21 September lalu," kata Rina, Senin, 9 Desember 2019.

Rina mengatakan, saat ini pihaknya terus berbenah dalam peningkatan kualitas di semua sektor. Terutama untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat untuk mencapai akreditatsi paripurna. 

Dia menuturkan, RSUD Kuala Kurun sudah mendapat bintang empat dari time surveyor. Itu merupakan hasil kerja keras dari semua pihak, baik pegawai maupun dukungan dari Pemkab dan DPRD Gunung Mas. 

Rina melanjutkan, ada banyak hal yang akan dipersiapkan guna mendapatkan akreditasi tertinggi. Terkait itu, diharapkan kerjasama dengan semua pihak terus terjalin.

"Semoga tiga tahun ke depan, RSUD Kuala Kurun akan mencapai akreditasi paripurna atau bintang lima," harapnya. (HENDRA/B-11)

Berita Terbaru