Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gowa Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Barito Selatan Gelar Rakor Jadwal Pilgub 2020

  • Oleh Uriutu
  • 12 Desember 2019 - 10:00 WIB

BORNEONEWS, Buntok – KPU Barito Selatan menggelar rapat koordinasi penyampaian tahapan program dan jadwal pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng tahun 2020.

Ketua KPU Barsel, Bahruddin mengatakan, rakor yang dilaksanakan ini dalam bentuk sosialisasi. Beberapa waktu lalu hal ini sudah dilakukan khusunya ke beberapa satuan organisasi perangkat daerah.

Kali ini, lanjut dia, pihaknya melibatkan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan teman-teman partai politik.

“Tujuan dilaksanakan kegiatan ini memberikan informasi bahwa, Rabu,  23 September 2020 memilih pemimpin yakni Gubernur dan wakil Gubernur Kalimantan Tengah,” kata bahruddin kepada Borneonews, Kamis, 12 Desember 2019.

Ia membeberkan, kegiatan ini juga telah dilaksanakan atau diluncurkan di Provinsi Kalteng pada 4 Desember 2019 lalu. Perlu diinformasikan juga bahwa mascot dalam Pilgub kali ini namanya ""Sibalanga',  artinya, Siap, Bahalap, Lancar, dan Ngabujuran.

Adapun tagline 'Demokrasi Indah Kalteng Batuah’. Kegiatan ini akan ditindaklanjuti terus sesuai jadwal dan tahapan serta melakukan sosialisasi seluas-luasnya sampai pelosok pedesaan. (URIUTU DJAPER/B-7).

Berita Terbaru