Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Barito Utara Raih Nilai Tertinggi untuk Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan

  • Oleh Ramadani
  • 12 Desember 2019 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Pemerintah Kabupaten Barito Utara menunjukkan meraih prestasi membanggakan, berupa nilai tertinggi se Kalimantan Tengah (Kateng) dalam Peringkat dan Prestasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Kabupaten/Kota tahun 2019.

Hal ini sesuai Surat Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah Nomor tanggal 19 November 2019. Penilaian itu, berdasarkan PP Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EKPPD) tahun 2019, terhadap laporan penyelenggaraan pemerintah daerah (LPPD) tahun 2018 yang selesai dilaksanakan.

Bupati Barito Utara, Nadalsyah menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada SOPD, unsur pemerintah daerah, serta seluruh komponen yang membantu suksesnya roda pemerintahan daerah.

"Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk kita semua agar mempertahankan bahkan meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi,” kata Nadalsyah.

Sementara, Sekda Barito Utara, Jainal Abidin menambahkan, prestasi itu merupakan hasil kerja keras bersama seluruh perangkat daerah.

Adapun hasil evaluasi yang telah divalidasi tim nasional EPPD, Kabupaten Barito Utara memperoleh posisi pertama dengan skor 3,2203 dan meraih prestasi sangat tinggi, di susul Murung Raya dengan skor 3,1651, Palangka Raya 3,1152, dan Kotawaringin Barat dengan skor 3,0538.

Di posisi kelima diraih Kapuas dengan skor 3,0356, posisi keenam Kotawaringin Timur dengan skor 3,0156, Lamandau dengan skor 3,0141, Sukamara dengan skor 2,9590, dan Seruyan dengan skor 3,9562.

Di posisi kesepuluh diraih Barito Timur dengan skor 2,9376, Barito Selatan dengan skor 2,9334, Pulang Pisau dengan skor 2,9158, Katingan dengan skor 2,8454, dan terakhir Gunung Mas dengan skor 2,8293. (RAMADHANI/B-111)

Berita Terbaru