Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara dan Polres Bersinergi Amankan Perayaan Natal dan Tahun Baru

  • Oleh Norhasanah
  • 13 Desember 2019 - 15:12 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara akan bersinergi dengan polres dalam rangka pengamanan perayaan Natal dan malam pergantian tahun 2020.

"Kami akan dan bersinergi dengan aparat dalam melakukan pengamanan," ucap Wakil Bupati Sukamara, Ahmadi seusai mengikuti vicon, Jumat, 13 Desember 2019.

Menurutnya Polres Sukamara akan melakukan antisipasi terhadap hal-hal yang tidak diinginkan dan memberikan perasaan nyaman dan aman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal.

"Polres akan menjaga teman-teman kita, keluarga kita yang nasrani untuk melaksanakan perhematan ibadahnya. Kuncinya kita harus antisipasi," tuturnya.

Sementara itu dalam pengamanan perayaan malam pergantian tahun baru akan dibuat pos pantau.

"Saat malam tahun baru kita juga ikut mengamankan. Kita akan bangun pos untuk memantau ketertiban dan keamanan," terangnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru