Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Hadiri Launching Pembayaran Tagihan PDAM Lewat Bank

  • Oleh Rokim
  • 14 Desember 2019 - 15:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin dan Sekda Hera Nugrahayu menghadiri acara launcing pembayaran tagihan PDAM Palangka Raya dengan bank, Sabtu 14 Desember 2019.

Launching layanan E-billing payment lewat ATM ini dilakukan disalah satu rumah makan di kawasan kuliner Pahandut Seberang. BCA merupakan bank ke 4 yang diajak kerja sama. PDAM juga menjalin kerja sama dengan BRI, BTN, dan Mandiri.

Wali Kota mengatakan kerja sama dengan pihak bank ini merupakan salah satu bentuk evaluasi yang dilakukan pemerintah daerah agar ke depannya pelayanannya lebih baik lagi.

"Besar harapannya saya, kerja sama ini tidak hanya berhenti di sini saja, tapi juga bisa membantu kerja sama bidang lainnya seperti pembayaran retribusi," sebutnya.

Fairid menyebut semakin banyak bank yang dijalin PDAM Palangka Raya justru lebih bagus dan memudahkan bagi pelanggan dalam melakukan pembayaran.

Sementara itu Direktur PDAM Palangka Raya, Budi Harjono menuturkan sebelum di-launching, layanan e-billing payment dengan bank ini telah diujicoba selama 3 bulan dan hasilnya cukup baik.

Dia menyebut terus ditambahnya kerja sama dengan bank ini agar proses penagihan yang saat ini masih rendah diharapkan bisa naik. Saat ini persentase tagihan masih 67 persen dan diharapkan bisa meningkat menjadi 75 persen sampai akhir 2020.

"Harapannya kami lebih fokus lagi. Kami jangan disibukkan lagi denganproses pembayaran dan penagihan piutang, jadi nanti kami fokus dalam pelayanan, sedangkan proses administrasi dan keuangan harus ditangani pihak lain," tandasnya. (ROKIM/B-6)

Berita Terbaru