Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pilkada 2020, KPU Kotim Harus Tingkatkan Partisipasi Pemilih

  • Oleh Naco
  • 14 Desember 2019 - 15:26 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Kotawaringin Timur, Parimus menekankan agar di pemilihan kepala daerah 2020 mendatang Komisi Pemilihan Umum bisa menaikan tingkat partisipasi pemilihan. 

"Kami tidak ingin kejadian partisipasi pemilih seperti 2015 silam rendah itu terulang kembali," kata Parimus, Sabtu, 14 Desember 2019.

Parimus mengakui untuk meningkatkan partisipasi pemilih ini tidak hanya semata menjadi tugas dari KPU Kotim, tetapi juga harus bersama-sama dengan pihak terkait. 

"Sepeti pemerintah kabupaten, kecamatan, kelurahan, desa hingga RT. Selain itu juga harus ada kepedulian dari dunia usaha," kata dia.

Data KPU Kotim, saat pilkada 2015 lalu partisipasi pemilih di kabupaten ini sangat rendah. Partisipasi pemilih pemilihan bupati dan wakil bupati hanya 50,9 persen.

Sedangkan pemilih pemilihan gubernur dan wakil gubernur hanya 47 persen. Saat pemilu legislatif dan pemilu presiden dan wakil presiden 17 April 2019, partisipasi pemilih cukup tinggi yaitu 77 persen. 

Tingginya partisipasi pemilih ini diharapkan bisa dipertahankan. Ia berharap partisipasi pemilih akan tinggi meski pesta demokrasi yang akan dihadapi kali ini adalah pemilu kepala daerah. 

"Saya inginkan partisipasi pemilih rendah saat pemilu kepala daerah 2015 tidak terulang. KPU Pusat menargetkan partisipasi pemilih pada pilkada 2020 nanti minimal 77,5 persen. Dibutuhkan kerja keras untuk mencapai target tersebut," tandasnya. (NACO/B-7)

Berita Terbaru