Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Paser Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Kalteng: Ketersediaan Bahan Pokok Aman Hingga Natal dan Tahun Baru

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 16 Desember 2019 - 18:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng), Fahrizal Fitri optimistis ketersediaan bahan pokok disejumlah pasar tradisional aman.

Hal ini disampaikan Sekda saat membuka Rapat Koordinasi Gabungan dalam rangka persiapan hari besar keagamaan nasional(HKBN) Natal dan tahun baru, Senin 16 Desember 2019.

"Pada umumnya ketersediaan bahan pokok untuk Natal dan Tahun baru aman atau tidak mengalami kekurangan serta harga terjangkau dan dapat dikendalikan," jelasnya.

Meski demikian, menurut Sekda ada sejumlah barang yang sifatnya musiman dan harus didatangkan dari luar daerah sangat dikhawatirkan terjadinya lonjakan harga.

"Untuk antisipasi hal ini maka momentum rapat koordinasi ini menjadi momentum yang tepat untuk kita bersinergi dan berbagi solusi dalam mencegah hal-hal yang tidak diinginkan di masyarakat terkait dengan melonjaknya harga bahan pokok saat Natal 2019 dan tahun baru 2020," pintanya.

Di samping menjaga ketersediaan stok bahan pokok, rapat koordinasi ini juga untuk mempererat suatu hubungan organisasi yang tergabung di dalam Satgas Pangan dan tim penggali Inflasi daerah.

“Tim ini nantinya sama-sama khusus dalam penanganan untuk menggali inflasi daerah maupun menjaga stabilitas ketersediaan bahan pokok menjelang hari besar keagamaan,” katanya.

Dalam rapat koordinasi gabungan dalam rangka persiapan hari besar keagamaan nasional (HBKN)  Natal dan tahun baru ini dihadiri Kepala Bidang Ketersediaan Pangan, Badan Ketahanan Pangan Nasional Kementerian Pertanian Rachmi Widiarini, sejumlah SKPD terkait,  Satgas Pangan serta Bulog Kalteng. (ARNOL/B-6)

Berita Terbaru