Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ogan Ilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Harga Ikan Asin Tenggiri di Kuala Pembuang Masih Tinggi

  • Oleh Magang 2
  • 20 Desember 2019 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Harga ikan asin jenis Tenggiri di Kuala Pembuang saat ini, terbilang masih tinggi di pasaran, ini lantaran cuaca masih belum berangsur normal, sehingga tangkapan nelayan masih belum banyak.

Di pasar sayur dan ikan Kuala Pembuang, saat ini harga ikan asin jenis Tenggiri, masih berada di Rp. 90 ribu per kilo nya.

Menurut para pedagang ikan asin di pasar ini,  masih tingginya harga jual ikan asin tenggiri ini, lantaran pasokan ikan segar hasil tangkapan para nelayan masih minim.

“Harga jual tentu mengikuti ketersediaan ikan, jika ikan melimpah makan harga bisa turun, namun untuk saat ini karna tangkapan minim harga masih bertahan,” ungkap Udin  pedagang di Pasar Kuala Pembuang, Jumat, 20 Desember 2019.

Menurutnya, cuaca saat ini masih belum normal, sehingga hasil tangkapan para nelayan pun , masih terbilang sedikit, hingga para pengrajin ikan asin minim pasokan ikan tenggiri.

“Sedangkan untuk jenis ikan kering lainnya, seperti ikan kering  Gabus saat ini, di pasar Kuala Pembuang, kami menjual Rp. 60 ribu perkilo nya,” tandasnya. (MAGANG 2/B-5)

Berita Terbaru