Aplikasi Pemenangan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Perikanan Seruyan Dorong Diversifikasi Usaha Nelayan

  • Oleh Magang 2
  • 22 Desember 2019 - 19:32 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Perikanan Kabupaten Seruyan terus mendorong terlaksananya program diversifikasi usaha nelayan untuk meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat.

Kepala Dinas Perikanan Seruyan, Abu Hasan Asari mengatakan dalam beberapa kesempatan telah menyarankan kepada para nelayan agar bisa mengembangkan usaha lain.

Dia mencontohkan nelayan tangkap tidak hanya mengandalkan usaha penangkapan ikan di perairan saja yang tentu sangat bergantung dengan musim dan cuaca.

“Para nelayan kita dorong memiliki usaha sampingan lain dengan membudidayakan ikan air tawar memanfaatkan lahan pekarangan. Ini akan membantu para nelayan untuk menambah penghasilan,” jelasnya, Minggu 22 Desember 2019.

Dengan memiliki usaha sampingan dipastikan jika ombak tidak bersahabat usaha nelayan masih ada serta masih memiliki penghasilan lain dan tidak menganggur.

Program diversifikasi usaha perikanan ini terus didorong, karena jika nelayan hanya mengandalkan usaha pengakapan ikan saja, maka akan sulit berkembang.

Tapi jika dilakukan diversifikasi maka akan berkembang dan pendapatan nelayan akan meningkat. (MAGANG 2/B-6)

Berita Terbaru