Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Gelar Doa dan Dzikir Bersama di Malam Tahun Baru

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 23 Desember 2019 - 19:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), akan menggelar doa dan dzikir bersama pada malam tahun baru 2020 mendatang. 

"Doa dan dzikir bersama tersebut digelar di Masjid Islamic Center," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim, Halikinnor, Senin, 23 Desember 2019. 

Pemkab pun mengundang masyarakat, terutama umat Muslim untuk turut serta dalam kegiatan sebagai syukur kepada Allah SWT, yang telah memberikan nikmat iman, kesehatan, rezeki, dan keamanan daerah ini. 

"Doa dan dzikir ini dilakukan sebagai rasa syukur kepada Allah SWT. Karena selama setahun, Kotim dilimpahkan keamanan dan ketertiban," kata Halikinnor. 

Selain itu, doa dan dzikir tersebut dilaksanakan untuk selalu mengingat kepada Yang Maha Kuasa, dengan hajat ke depannya, daerah ini bisa diberikan keberkahan. 

"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa dihadiri banyak masyarakat. Karena semakin banyak yang berdoa, akan lebih diijabah Allah SWT," harap Halikinnor. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru