Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kapuas Diminta Terus Lakukan Pemerataan Guru dan Tenaga Kesehatan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 27 Desember 2019 - 19:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Kapuas, Mardani mengharapkan pemkab untuk terus melakukan pemerataan guru dan tenaga kesehatan.

Pasalnya, menurut Mardai, hingga saat ini di sejumlah wilayah masih ada yang kekurangan tenaga pendidik dan kesehatan, terutama daerah pelosok.

"Kami harapkan ini jadi perhatian pemkab untuk terus melakukan pemerataan guru dan tenaga kesehatan," ucap Mardani, Jumat, 27 Desember 2019.

Dia mengatakan, hal itu penting sekali diperhatikan. Karena keberadaan tenaga pendidik dan kesehatan di tengah masyarakat, untuk mewujudkan pembangunan yang adil dan merata,

Mardani mencontohkan, seperti di Kecamatan Mantangai ke atas yang berbatasan dengan Kecamatan Timpah, masih memerlukan tenaga pendidikan dan tenaga kesehatan.

"Penempatan guru serta tenaga kesehatan harus adil dan merata. Agar nantinya semua dapat merasakan manfaat pembangunan pemerintah," tuturnya.

Dia menambahkan, bidang pendidikan dan kesehatan merupakan dua hal yang sangat penting bagi pemerintah daerah, guna meningkatkan kualitas SDM yang ada.

"SOPD terkait wajib mencari jalan keluarnya, untuk pemerataan sebaran guru dan tenaga kesehatan," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru