Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Samosir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Dugaan Penyebab Kebakaran Asrama Pondok Santri Majelis Asyalawatiyah

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 27 Desember 2019 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Polsek Kapuas Barat masih menyelidiki penyebab kebakaran bangunan asrama pondok santri Majelis Asyalawatiyah di Handel Linan, Desa Sei Kayu, Jumat, 27 Desember 2019. Dugaan sementara, penyebabnya berasal dari obat nyamuk bakar.

Kapolsek Kapuas Barat, Ipda Eko Sutrisno bahkan turun langsung ke lokasi tersebut bersama sejumlah anggota. Mereka memasang garis polisi dan mengumpulkan data-data untuk kepentingan penyelidikan.

"Penyebab kebakaran itu masih menunggu hasil pemeriksaan intensif sesuai dengan metode scientific evidence," kata Eko Sutrisno.

Berdasarkan penyelidikan sementara, kebakaran diduga berasal dari api obat nyamuk yang menyala dan membakar kasur. Api kemudian membesar menjalar ke seluruh bangunan hingga ludes terbakar.

Saat kejadian, seluruh santri berada di luar pondok untuk melaksanakan salat Jumat di masjid luar komplek majelis. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini.

Adapun bangunan yang terbakar yakni asrama untuk santri sementara, berukuran panjang 4 meter dan lebar sekitar 7 meter yang berbahan dasar kayu.

"Barang bukti kami amankan obat nyamuk bakar bekas dan potongan kayu bekas terbakar," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru