Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumba Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpol PP Kobar Tertibkan PKL Nakal

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 08 Januari 2020 - 14:02 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Anggota Satpol PP Kotawaringin Barat (Kobar) menertibkan pedagang kreatif lapangan (PKL) yang nakal atau tidak tertib aturan.

Kasatpol PP dan Damkar Kobar, Majerum Purni melalui Khusnan Ariadi, Danton 2 menyampaikan selama 2 hari ini telah menertibkan dan mengarahkan PKL dan toko yang menggelar dagangannya di atas trotoar.

"Tindakan yang kami lakukan di lapangan sifatnya persuasif, karena memang mereka ini ingin berjualan dan berdagang," ujarnya, Rabu, 8 Januari 2020.

Tidak hanya para PKL, toko yang menggelar dagangannya di atas troroar juga dilakukan peneguran, khususnya yang di trotoar Pasar Baru yang baru selesai diperbaiki.

Anggota menyisir PKL di Jalan Iskandar depan maka Pahlawan. PKL di Jalan Sutan Syahrir depan RSUD. PKL dan  toko di Jalan Pangeran Antasari Pasar Baru. Jalan pangeran Diponegoro, PKL di depan Istana Kuning Makam Gubah Raja.

Pihaknya mengimbau PKL dan pemilik toko agar tidak menggelar dagangannya di atas trotoar, dan tidak memasang atap atau tenda sampai menutup trotoar.

"Boleh berjualan asal sesaui peraturan yang berlaku, jangan sampai mengganggu hak pengguna jalan, dan lalu lintas," tandasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru