Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Toraja Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Apresiasi Polres Barito Utara Gelar Pasukan Aman Nusa II

  • Oleh Ramadani
  • 10 Januari 2020 - 19:26 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Bupati Nadalsyah, Jumat 10 Januari 2020 memberikan apresiasi kepada Polres Barito Utara yang telah melaksanakan apel gelar pasukan dan peralatan Aman Nusa II.

Karena dengan dilaksanakannya apel gelar pasukan dan peralatan Aman Nusa II ini menunjukan kesiapan Pemerintah Kabupaten Barito Utara beserta unsur Polri dan TNI, BPBD, Satpol PP, Damkar, Tagana, Manggala Agni sekaligus untuk melakukan pengecekan personel, alat serta sarana dan prasarana pendukung lainnya menghadapi kontingensi bencana alam. 

"Seperti banjir, kebakaran hutan dan lahan, angin puting beliung, tanah longsor, dan sebagainya yang mungkin saja terjadi di wilayah Kabupaten Barito Utara ini," ujarnya.

Nadalsyah mengharapkan kerja sama yang baik dari semua pihak, khususnya kepada seluruh masyarakat Barito Utara agar selalu waspada dalam menghadapi bencana alam.

"Terutama saat ini kita menghadapi musim penghujan,. Hampir tiap tahun Bumi Iya Mulik Bengkang Turan selalu menjadi langganan banjir," ungkapnya. 

Dia meminta masyarakat agar tetap waspada dan berjaga-jaga, agar dampak yang terjadi bila banjir nantinya dapat diminimalisasi.

Sebelumnya Kapolres Barito Utara, AKBP Dodo Hendro Kusuma telah mempersiapkan 250 personel terdiri dari TNI, Personil Polres Barut, Satpol PP, Damkar, Manggala Agni, BPBD dan Tagana dalam rangka menghadapi kontingensi bencana alam. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru