Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Manfaat Peningkatan PAD Kalteng Dirasakan Masyarakat Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 10 Januari 2020 - 20:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Meningkatnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kalimantan Tengah (Kalteng) sangat berdampak di Kabupaten Sukamara, manfaatnya saat ini bisa dirasakan masyarakat.

"Waktu saya masih menjadi wakil bupati, PAD totalnya masih berada diangka Rp3,6 Triliun waktu itu, dan sekarang sudah sampai ke Rp 5,3 Triliun," ucap Bupati Sukamara, Windu Subagio pada  Rakornis Optimalisasi PAD Menuju Kalteng Berkah, Jumat, 10 Januari 2020.

Menurut Windu, peningkatan yang signifikan tersebut sangat baik bagi daerah, karena manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat, khususnya di Kabupaten Sukamara.

"Tentunya kita berbangga semua, karena pendapatan itu, daerah di bagian barat bisa merasakan dampaknya. Kita tau Sukamara ini dahulu memang agak sulit didatangi, diakses, kalau sekarang sudah bisa sampai dengan waktu satu jam setengah," ujarnya.

"Dengan kondisi jalan yang baik ini, juga mudah-mudahan dapat memajukan Kabupaten Sukamara dalam berbagai hal, sehingga meningkatnya PAD Sukamara," harapnya.

Diketahui, Badan Pendapatan Daerah Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) yang dilaksanakan di Kabupaten Sukamara, dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Prov Kalteng, Kaspinor. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru