Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Palangka Raya Sambut Baik Kunjungan FKUB Penajam Paser Utara

  • Oleh Hendri
  • 11 Januari 2020 - 18:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menyambut baik kunjungan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) dari Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur.

Rombongan FKUB PPU sebanyak 17 orang itu terdiri dari berbagai agama tersebut langsung disambut Walikota di rumah jabatannya, Jalan Diponegoro, Sabtu, 11 Januari 2020.

"Kami menyambut baik silaturahmi dari FKUB PPU ini sebagai bentuk kebersamaan untuk saling berbagi informasi dan pengetahuan dalam menjaga kerukunan umat beragama," katanya.

Sementara itu, Ketua FKUB PPU, H Abdul Gani Usman menyatakan, pihaknya sengaja memilih Palangka Raya untuk belajar tentang cara menjaga keutuhan umat.

"Kami kabupaten baru disana. Dan kami memilih Palangka Raya yang tentunya lebih dewasa dan masyarakatnya majemuk, namun kerukunan terjaga dengan baik," tuturnya.

Dalam kegiatan ini, hadir juga Ketua FKUB Kota Palangka Raya, Kepala Kesbangpol Kota Palangka Raya, Kepala Kemenag, dan undangan lainnya. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru