Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bengkalis Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelepah Pisang Ternyata Bisa Jadi Kerajinan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 13 Januari 2020 - 12:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pelepah pisang yang selama ini tidak termanfaatkan, ternyata dapat diolah menjadi beraneka ragam kerajinan yang memiliki nilai ekonomis.

Apalagi beberapa desa di wilayah Kabupaten Seruyan, menjadi sentra  perkebunan pisang untuk memasok kebutuhan di Kalteng.

Kadis Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Seruyan, Laosma Purba melalui Kasi Industri Hasil Pertanian dan Kehutanan, Ideham Ramadhani mengatakan, ide tersebut muncul dilatarbelakangi dengan potensi pisang yang melimpah di Seruyan.

Pihaknya kemudian mencoba memanfaatkan pelepah pisang yang selama ini terbuang, dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat setempat.

"Pelatihan dengan memanfaatkan pelepah pisang menjadi kerajinan, beberapa waktu lalu kami laksanakan dengan mengundang instruktur dari Jogjakarta," katanya, Senin, 13 Januari 2020.

Dari pelatihan yang diselenggarakan, ternyata pelepah pisang bisa menjadi berbagai kerajinan yang menarik dan bisa dikembangkan untuk menambah pendapatan masyarakat khususnya pengrajin. (FAHRUL HAIDI/B-7)

Berita Terbaru