Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Tomohon Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sistem Penyediaan Air Minum Akan Dibangun di Sejumlah Desa di Kotawaringin Timur 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 14 Januari 2020 - 17:06 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyebutkan bahwa di sejunlah desa di daerah ini sangat membutuhkan sitem penyediaan air bersih (SPAM). Hal itu dilakukan sebagai upaya antisipasi jika kemarau terjadi. 

"SPAM sangat dibutuhkan oleh masyarakat desa, terutama saat musim kemarau tiba. Sehingga kebutuhan air bersih bisa tertangani," ujar Halikinnor, Selasa, 14 Januari 2020. 

Dirinya menerangkan, selama ini banyak desa di Kotim terutama yang berada di wilayah Selatan sering dilanda kekeringan dan kekurangan air bersih saat kemarau berlangsung. 

Sehingga, untuk memenuhi kebutuhan air bersih, mereka harus menunggu bantuan dari pemerintah atau membeli dengan harga yang cukup mahal. 

Hal itupun menjadi perhatian pemerintah untuk mengatasinya. Dan salah satu upaya yang akan dilakukan dengan membangun spam di pedesaan seperti yang diberikan oleh pemerintah pusat terhadap 6 desa di Kotim beberapa waktu lalu. 

"Sebelumnya ada 6 desa yang mendapatkan bantuan tersebut. Sehingga hal itu bisa kita contoh, agar mengatasi kebutuhan air bersih saat musim kemarau," terang Halikinnor. 

Namun, sebelum menganggarkan pembangunan spam tersebut. Dirinya akan melakukan monitoring dulu. Apakah spam yang sudah dibangun oleh pemerintah pusat bisa dijaga dengan baik oleh 6 desa tersebut atau tidak. Jika nantinya berjalan dengan baik dan sangat bermanfaat, maka akan diupayakan pembangunan lagi menggunakan anggaran daerah di beberapa desa di Kotim. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru