Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rokan Hilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDIP Dukung Proses Hukum Wahyu Setiawan

  • Oleh Inilah.com
  • 15 Januari 2020 - 09:50 WIB

INILAHCOM, Jakarta - Politikus Senior PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira menilai ada informasi salah yang diembuskan oknum tertentu dan disebarkan kepada media terkait penangkapan Komisioner KPU Wahyu Setiawan.

"PDI Perjuangan mendukung proses hukumnya berjalan sesuai aturan. Namun kami tidak akan menolerir jika ada pihak tertentu yang mendiskreditkan PDI Perjuangan dengan menggiring opini seolah-olah Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto terlibat dalam perkara Wahyu Setiawan," ujarnya.

Ia beranggapan bahwa partainya menjadi korban dari framing politik. Terlebih lagi dengan informasi tentang Politikus PDIP Harun Masiku pada 8 Januari 2020 lalu berada di Jakarta yang dikabarkan tengah menunggu Hasto Kristianto.

Karena fakta sesungguhnya, pihak Imigrasi menegaskan bahwa Harun Masiku sudah keluar dari Indonesia menuju Singapura pada 6 Januari 2020.

"Pihak Imigrasi juga menyatakan belum ada catatan bahwa Harun Masiku telah kembali pada 8 Januari atau sampai hari ini," jelasnya.

Sementara itu, keberadaan Harun Masiku, tersangka kasus dugaan suap pengganti Antar-Waktu (PAW) caleg PDIP masih belum diketahui. Sebelumnya, Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Watubun meminta Harun untuk menyerahkan diri.

(INILAH.COM)

Berita Terbaru