Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kapuas Bentuk Grup Band Dukung Program Dialog Kamtibmas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 16 Januari 2020 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Polres Kapuas membentuk grup band yang nantinya akan dijalankan untuk mendukung program dialog kamtibmas. Hebatnya, semua pemain musik hingga vokalis merupakan personel polres setempat. 

Grup band yang tampil perdana pada acara ramah tamah, dihadiri Kapolda Kalteng, Irjen Ilham Salahudin, Ketua Bhayangkari Daerah Kalteng Feri Ilham Salahudin beserta pejabat utama itu mampu memukau tamu yang hadir.

Kapolres Kapuas AKBP Esa Estu Utama mengatakan band Polres Kapuas akan jadi program “Ngamen Kamtibmas”, untuk merangkul pemuda dan pemudi Kapuas sekaligus sebagai ajang menyalurkan hobi serta mendukung dialog kamtibmas.

“Melalui band yang kami bentuk ini semoga menjadi sarana komunikasi Polres Kapuas dengan masyarkat, sehingga sinergitas semakin erat," ucap AKBP Esa Estu Utama, Kamis, 16 Januari 2020.

Grup band tersebut hadir berkat gagasan Irwasda Polda Kalteng Kombes Pol Iman Prijantoro. “Semua yang kami lakukan untuk masyarkat, untuk Kapuas yang kondusif. Dengan adanya band yang kita miliki, semoga kita (Polri) tidak ada jarak dengan masyarkat. Polres Kapuas semakin di cintai masyarkat,” harap kapolres.

Menurutnya, menyalurkan hobi patut dikembangkan selain dari tugas pokoknya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. "Ini perlu juga dikembangkan untuk menambah inovasi para personel," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru