Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tahun Ini Pemko Palangka Raya Butuh Dana Lebih Besar Atasi Karhutla

  • Oleh Hendri
  • 17 Januari 2020 - 00:52 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengatakan tahun ini pemerintah membutuhkan dana lebih besar untuk mencegah dan menangani kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla.

"Tahun ini kita butuh dana lebih besar, karena tidak hanya penanganan tapi juga pencegahan," katanya, Kamis 16 Januari 2020.

Biaya penanganan Karhutla 2019 menghabiskan anggaran yang bersumber dari dana tidak terduga sekitar Rp 5 miliar.

Jumlah itu lebih kecil dari pada biaya yang dikeluarkan Pemprov Kalteng yang jumlahnya mencapai Rp 13 miliar.

Upaya pencegahan tahun ini dilakukan bersama-sama dengan Pemprov dan seluruh Kabupaten yang rawan terjadi Karhutla, terutama wilayah yang memiliki tanah gambut.

"Tentu saja tahun ini kita bekerjasama dari semua pihak, baik pemerintah provinsi maupun kabupaten untuk mencegah Karhutla," pungkasnya. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru