Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Kalimantan Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim akan Bongkar Bangunan di Atas Sungai Kawasan Perkotaan

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 20 Januari 2020 - 12:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), berencana membongkar bangunan yang berada tepat di atas sungai kawasan perkotaan Sampit.

"Kami akan bongkar bangunan terutama yang memang sangat mengganggu alur sungai. Ini upaya mencegah banjir," kata Bupati Kotim Supian Hadi, Senin, 20 Januari 2020.

Dia  menyadari bahwa jika hal itu dilakukan, maka akan bertentangan dengan masyarakat. Karena cukup banyak rumah warga yang dibongkar akibat kebijakan tersebut.

"Kalau terjadi banjir, pasti yang disalahkan bupati dan pemerintah. Karena mereka hanya melihat saat kejadian musibah saja. Bukan penyebab dari terjadinya musibah tersebut," kata Supian.

Pemkab pun akan membuat sebuah peraturan daerah (Perda) sepadan sungai lebih dulu. Setelah itu selesai, baru dilakukan penertiban. Agar sungai-sungai yang ada di perkotaan ini bisa terjaga dengan baik.

"Banyak sungai di daerah ini yang dulunya lebar sudah mulai menyempit. Dan itu terjadi karena bangunan di atasnya, dan juga sampah yang dibuang sembarangan," terang Supian. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru