Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Kapuas Timur Laksanakan Pengamanan di Pasar Tradisional Mingguan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 20 Januari 2020 - 12:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Polsek Kapuas Timur melaksanakan pengamanan di pasar tradisional mingguan Desa Anjir Serapat Tengah, Senin, 20 Januari 2020. Hal itu untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung maupun pedagang.

Pengamanan dan patroli dialogis kali in dilaksanakan Aiptu Bambang Hermawan, Bripka Reo Vatika, dan Bripka M Munawir.

Kapolsek Kapuas Timur, Iptu Siti Rabiyatul Adawiyah mengatakan patroli di kawasan pasar tersebut dilaksanakan guna mengantisipasi tindak kriminalitas.

"Personel rutin melaksanakan patroli di pasar tradisional untuk memberikan rasa aman dan nyaman guna menjaga kondusivitas kamtibmas," kata Siti.

Dia mengatakan dalam pelaksanaannya tidak hanya melaksanakan patroli, namun juga berdialog baik dengan pengunjung pasar maupun pedagang sembari menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

"Kami imbau pengunjung pasar untuk berhati-hati dan waspada terhadap keamanan barang bawaannya. Diharapkan tidak membawa perhiasan yang berlebihan di pusat keramaian ini," lanjut dia.

Pihaknya  mengimbau agar pengunjung berhati-hati dalam memarkirkan kendaraannya, memastikan keamananya serta jangan lupa dikunci stang, kunci ganda, maupun kunci rahasia agar lebih aman.

"Kegiatan semacam ini merupakan upaya preventif yang dilakukan dengan harapan dapat mencegah tindak kriminalitas," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru