Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Luwu Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Kuala Pembuang Hentikan Sementara Suplai Air ke Pelanggan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 22 Januari 2020 - 08:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kuala Pembuang akan mengentikan suplai air sementara ke pelanggan, Rabu, 22 Januari 2020.

Pjs Direktur PDAM Kuala Pembuang, Ilias mengatakan, suplai dihentikan dalam rangka kegiatan rutin pihaknya, yakni pembersihan bak penampungan air.

"Kami akan melakukan proses pembersihan, dan suplai air kepada pelanggan kita hentikan sementara mulai pukul 09.00 pagi ini,"  kata Ilias.

Menurut nya, proses pembersihan reservoar atau bak penampungan air bersih pada PDAM Kuala Pembuang rutin dilaksanakan.

"Pembersihan ini dalam rangka menjaga kualitas air yang disalurkan kepada seluruh pelanggan PDAM Kuala Pembuang," imbuhnya.

Diharapkan seluruh proses pembersihan ini berjalan dengan lancar, sehingga dalam waktu yang tidak lama suplai air kepada pelanggan akan kembali normal. (FAHRUL HAIDI/B-11)

Berita Terbaru