Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Cari Kesibukan Kegiatan Sekolah Cara Jitu Atasi Kecanduan Game Online  

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 22 Januari 2020 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Menyibukan diri dengan kegiatan kegiatan bermanfaat, seperti ekstakulikuler di sekolah, menjadi salah satu bagian, dari cara agar anak terhindar dari kebiasaan  kecanduan game online.

 

“Anak anak pada usia remaja, biasanya tidak mau diam, nah dengan menyibukan diri mengikuti kegiatan kegiatan di sekolah, menjadi salah satu cara agar menghindari bermain game secara berlebihan,” ungkap dr Ali Wardana, Sp.KJ, Rabu, 22 Januari 2020.

 

Dengan menyibukan anak pada kegiatan kegiatan yang positif,  serta menyalurkan bakat yang dimiliki, menjadi salah satu sarana hingga waktunya tidak ada untuk bermain game..

 

“Peran orang tua sangat di perlukan, untuk mengarahkan kegiatan positif untuk anaknya, jika hobbi olahraga salurkan ke olahraga, begitu juga jika  suka musik maka salurkan bakatnya ke bidang musik,” imbuhnya.

 

Menurut Ali Wardana, penomena kecanduan game memang saat ini mendunia, bahkan salah satu badan di PBB yakni World Health Organization atau WHO, telah memuat “kecanduan game” sebagai kondisi kesehatan mental.

 

“Ini artinya, menurut WHO yang tercantum dalam edisi ke 11 International Classification of Diseases, kecanduan game adalah masalah gangguan kejiwaan, sehingga hal ini tidak bisa di katakan hal yang biasa lagi,” tandasnya. (FAHRUL HAIDI/B-5)

Berita Terbaru