Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bandara Kuala Pembuang Lakukan Penerbangan Perdana 2020

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 24 Januari 2020 - 11:05 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Unit Penyelenggara Bandar Udara  atau UPBU Kelas III Kuala Pembuang, akan melaksanakan  pembukaan penerbangan perdana tahun 2020 di Bandara Kuala Pembuang, Jumat siang, 24 Januari 2020. 

Kepala UPBU Kelas III Kuala Pembuang Muhammad Haridin  mengatakan, dijadwalkan pada kegiatan penerbangan perdana subsidi angkutan udara perintis tahun 2020 akan dilakukan kegiatan serimonial.

“Kita mengundang pimpinan daerah dan jajaran untuk membuka secara resmi penerbangan perdana subsidi angkutan udara tahun 2020 hari ini,” kata  Muhammad Haridin , Jumat, 24 Januari 2020.

Menurutnya, penerbangan di Bandara Kuala Pembuang tahun 2020 masih tetap sama dilayani oleh maskapai  milik PT Asi Pudjiastuti Aviation. Kegiatan ini merupakan penerbangan subsidi angkutan penerbangan dari Kementrian Perhubungan.

“Sedangkan untuk jadwal penerbangan di Bandara Kuala Pembuang dilayani sebanak tiga kali dalam seminggu  yakni Selasa, Jumat dan Minggu,” jelasnya.

Kemudian untuk rute penerbangan perintis yang dilayani dengan pesawat Susi Air ini, Kuala Pembuang-Palangka Raya dan penerbangan Kuala Pembuang - Banjarmasin dan sebaliknya. (FAHRUL HAIDI/m)

Berita Terbaru