Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Tionghoa Palangka Raya Siap Rayakan Malam Tahun Baru Imlek

  • Oleh Nopri
  • 24 Januari 2020 - 14:16 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Warga Tionghoa Palangka Raya, Imlek bukan hanya momen pergantian tahun, tapi juga dianggap sebagai momen berkumpul bersama keluarga.

"Selain itu tahun baru Imlek merupakan perayaan sangat penting bagi warga kami, kemudian kami wajib untuk melakukan ibadah di Vihara pada saat malam tahun baru Imlek," kata, Renko, pengelola Vihara di Palangka Raya, Jumat, 24 Januari 2020.

Kemudian saat tahun baru Imlek, kata Renko, tak jarang keluarga atau kerabat dekat memberikan sebuah bingkisan atau parcel.

Bingkisan yang dikemas khusus ini sebagai doa dengan harapan kemakmuran dan keberuntungan untuk keluarga dan teman.

"Bingkisan khas Imlek biasanya diisi kue kering," katanya.

Lalu, yang tidak kalah penting juga pada acara tahun baru Imlek akan dimeriahkan atraksi Barongsai yang wajib ditampilkan pada saat malam tersebut. (NOPRI/B-5)

Berita Terbaru