Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Apresiasi Kinerja Pengurus NU Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 26 Januari 2020 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengapresiasi pengurus PC Nahdlatul Ulama, yang selama ini telah bekerja dengan penuh semangat untuk menebarkan kebaikan kepada sesama.

Dia berharap, program pengurus NU selama 5 tahun terakhir dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Serta bisa dilanjutkan pengurus baru nantinya.

"Saya haturkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas dedikasi serta kerja keras pengurus NU selama 5 tahun ini. Semoga apa yang dikerjakan mampu memberikan manfaat kepada kita semua," ucapnya, saat menghadiri Konferensi Cabang PC NU, di Rujab Wali Kota, Minggu 26 Januari 2020.

Fairid menyampaikan, hadirnya NU sejak tahun 1926 ditengah-tengah masyarakat sudah banyak berperan dalam bidang keagamaan, sosial, pendidikan, dan ekonomi. Yang pada akhirnya memartabatkan wawasan dan tradisi dalam beragama.

"Sebagai organisasi Islam terbesar, maka NU khusunya yang ada di Palangka Raya, sudah banyak memberikan kontribusinya terhadap pengembangan bidang agama, ekonomi, sosial, hingga pendidikan," kata dia.

Wali kota  muda ini berpesan nantinya kepengurusan yang baru mampu melanjutkan perjuangan pengurus lama, dalam memartabatkan tradisi keagamaan, serta menjaga tali persaudaraan kepada seluruh elemen masyarkat. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru