Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tahun 2020 Ini Katingan Juga Dapat Program BSPS dari DAK

  • Oleh Abdul Gofur
  • 27 Januari 2020 - 20:36 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kepala Dinas Perumahan, Kawasan, Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Katingan, Krisolit Elbaar melalui Kabid Perumahan dan Penataan Kota, Yerri Nofita, Senin, 27 Januari 2020 menuturkan selain mendapatkan program bantuan stimulan perumahan swadaya atau BSPS reguler, Pemkab Katingan pada tahun 2020 ini juga bakal mendapatkan program BSPS dari dana alokasi khusus atau DAK.

"Untuk program BSPS reguler ini Kabupaten Katingan sudah sejak tahun 2013 lalu tiap tahun mendapatkannya, namun untuk program BSPS yang bersumber dari dana DAK itu baru tahun 2020 ini," sebut Kabid Perumahan dan Penataan Kota, Yerri Nofita,

Menurutnya, pola kerja program BSPS reguler dengan BSPS dari dana DAK itu hampir mirip, yang kesemuanya adalah bersumber dari dana APBN pusat.

Menurut Yerri, untuk program BSPS dari dana DAK ini total rumah yang bakal dibedah berjumlah 133, yakni untuk tiga wilayah kecamatan.

Ketiga wilayah kecamatan itu, Katingan Hulu, Marikit dan Kecamatan Katingan Hilir.

Untuk Katingan Hulu yang mendapatkan program BSPS adalah Desa Tumbang Sanamang sebanyak 45 unit rumah, kemudian Desa Tumbang Hiran Kecamatan Marikit sebanyak 35 unit rumah dan Kelurahan Kasongan Lama Kecamatan Katingan Hilir sebanyak 53 unit rumah.

"Kalau ditotal jumlah rumah yang akan dibedah atau rehab tahun 2020 di Kabupaten Katingan ini baik dari BSPS reguler maupun program BSPS dana DAK sebanyak 433 unit rumah," imbuhnya. (ABDUL GOFUR/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru