Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasien di RSUD Pulang Pisau Membludak Pasca Viral Virus Corona

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 30 Januari 2020 - 06:00 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pulang Pisau membludak pasca viral virus corona. Ada yang datang untuk berobat dan ada juga yang datang untuk sekadar cek kesehatan. 

Peningkatan pasien di RSUD Pulang Pisau ini dibenarkan oleh Plt Direktur RSUD Pulang Pisau, dr Muliyanto Budihardjo. Ia mengatakan, beberapa hari belakangan ini diperkirakan peningkatan pasien di rumah sakit bertambah sekitar 50 persen dari hari biasanya. 

"Ada yang berobat karena sakit flu dan sebagainya. Ada juga yang cuma sekadar ingin cek kesehatan," kata Mul, Rabu, 29 Januari 2020. 

Ia menambahkan, pasca viral virus corona ini memang membuat resah masyarakat. Terlebih, gejala virus corona ini memang terkadang akrab dengan penyakit sehari-hari. 

"Seperti demam, batuk dan sakit pernapasan. Sehingga ada gejala-gejala itu masyarakat jadi resah sehingga datang ke rumah sakit," ujar dia. 

Mul mengungkapkan, untuk rumah sakit pihaknya sudah menyiapkan dua tenaga ahli jika memang ada pasien yang terindikasi tertular virus corona. Bahkan, sarana dan prasarana untuk penanganan pasien juga sudah disiapkan. 

"Saya berharap ditempat kita aman-aman saja. Tetapi sayapun tetap waspada dan akan mengawasi terhadap corona virus ini," tegas Mul. (M.BADARUDIN/m)

Berita Terbaru