Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Humbang Hasundutan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perekrutan Paskibraka Dimulai Bulan Februari

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 02 Februari 2020 - 20:20 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang -  Perekrutan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka Kabupaten Barito Timur tahun 2020 akan dimulai pada bulan Februari. Perekrutan dilakukan di seluruh SMA sederajat yang ada di Kabupaten Barito Timur.

Kasi Pemberdayaan Pemuda dan Pembudayaan Olahraga Disbudparpora Kabupaten Barito Timur Supawardani A. Batur mengatakan, tahapan sosialisasi sudah dimulai hari Sabtu kemarin untuk beberapa sekolah.

“Kemarin kami mulai mengadakan kegiatan sosialisasi bersama Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Barito Timur di SMAN 1 Dusun Tengah yang juga dihadiri siswa SMA sederajat dari Kecamatan Dusun Tengah Pematang Karau dan Raren Batuah,” kata Supawardani A Batur yang biasa disapa Dani, lewat pesan WhatsApp, Minggu, 2 Februari 2020.

Ia menjelaskan, sosialisasi tersebut adalah tahapan awal dari rangkaian-rangkaian lainnya, "Sosialisasi dan pra seleksi kemarin untuk pembekalan Calon Paskibraka atau Capaska, persiapan latihan Capaska, pemusatan latihan capaska, pengibaran dan penurunan bendera merah putih,” paparnya.

Setelah tahapan perekrutan, lanjut Dani, pada awal bulan Maret sekolah-sekolah akan mengirimkan siswa terbaiknya untuk mengikuti seleksi tingkat kabupaten yang nantinya juga akan dipilih 4 orang terbaik untuk mengikuti seleksi di tingkat propinsi maupun nasional.


“Harapan kita tahun ini agar ada perwakilan Kabupaten Barito Timur yang bisa menjadi Paskibraka tingkat propinsi bahkan nasional sehingga menjadi kebanggaan bagi daerah ini,” pungkas Dani. (BOLE MALO/B-7) 

Berita Terbaru