Sistem Informasi Pemetaan & Manajemen Pemenangan Pilkada

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Seruyan: Kepala Desa Harus Lebih Banyak Berada di Desa

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 03 Februari 2020 - 17:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala PembuangBupati Seruyan, Yulhaidir mengharapkan para kepala desa untuk mengabdikan diri dengan sepenuh hati untuk membangun desa serta membuat masyarakatnya lebih sejahtera. 

“Kepala desa, saya minta agar lebih banyak berada di desa, bukan sebaliknya lebih banyak berada di luar, jika tidak ada urusan kedinasan yang mengharuskan kepala desa untuk berangkat maka saya minta tetap berada di desa, “ pintanya.

Kenapa dirinya menyarankan agar kepala desa lebih banyak berada di desa, sebab hadirnya kades di tengah masyarakat, sangat diharapkan dalam rangka melakukan pembinaan kemasyarakatan.

“Para kepala desa harus dapat menjaring aspirasi warganya terkait pembangunan dan urusan sosial, sehingga masyarakat dapat terlayani dengan baik," katanya.

Bupati mengharapkan, para kepala desa lebih mengedepankan pelayanan kepada masyarakat didesa. Pelayanan yang cepat, tepat dan prosedural.

“Seluruh Kades juga saya minta lebih intens berkoordinasi dengan camat terhadap persoalan yang dihadapi. Itu dimaksudkan agar apabila ada permasalahan  di tingkat desa lebih cepat diselesaikan,” tandasnya. (FAHRUL HAIDI/B-6)

Berita Terbaru