Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sintang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

36 Lapak Ramaikan Wisata Kuliner Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 09 Februari 2020 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Sebanyak 36 lapak meramaikan pasar Wisata Kuliner yang digelar Karang Taruna Sukamara sejak tanggal 7 Februari 2020 lalu.

"Hari ini, adalah hari terakhir kegiatan wisata kuliner," ucap Ketua Karang Taruna Sukamara, Rizal Munir, Minggu, 9 Februari 2020.

Rizal menuturkan, pedagang yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut cukup banyak. Masyarakat juga nampak menikmati adanya wisata itu. Bahkan, mereka yang datang untuk membeli makanan juga ramai.

"Kita berharap untuk acara selanjutnya, pedagang yang daftar bisa lebih banyak," harapnya.

Rizal melanjutkan, untuk malam penutupan, pihaknya akan menggelar acara hiburan, sehingga pasar kuliner bisa lebih meriah dan semakian banyak pengunjung.

"Insya Allah nanti malam akan ada hiburan, jadi saya mengajak masyarakat untuk sama-sama ke Pasar Wisata Kuliner. Banyak makanan yang dijual, baik dari makanam khas Sukamara maupun lainnya," tukasnya. (NORHASANAH/B-7)

Berita Terbaru