Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Motor yang Digunakan 2 Penjambret di Sampit Ternyata Pinjaman

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 10 Februari 2020 - 18:31 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Motor yang digunakan 2 penjambret berinisial FD dan JK di Jalan HM Arsyad, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ternyata hanya pinjaman saja. 

"Motor itu saya pinjam dengan tetangga," ujar JK, salah satu pelaku penjambretan saat ekspos kasus tersebut di Polsek Ketapang, Senin, 10 Februari 2020. 

Saat itu dia mengaku pinjam motor tetangga dengan alasan untuk mengambil uang dan tetangganya sendiri langsung menyerahkan kunci motor.

Namun saat melintas di depan bangunan RSUD dr Murjani Sampit, FD melihat ada 2 orang perempuan yang mengendarai motor sedang memainkan telepon seluler.

Mereka langsung membuntuti kedua korban. Setelah korban berhenti di lampu lalu lintas perempatan HM Arsyad - Pelita.

Mereka langsung beraksi dengan cara merampas telepon korban dan dibawa kabur ke arah Jalan Pelita Barat. Hingga akhirnya dapat diringkus oleh polisi. 

"Saat kami tangkap tersangka bersama barang bukti hendphone dan motor. Pemilik motor langsung kaget. Karena tidak menyangka bahwa motor dirinya digunakan untuk berbuat kriminal," terang Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel melalui Kapolsek Ketapang Kompol Wiwin Junianto Supriadi. 

Saat ini tersangka sudah diamankan di mapolsek guna penyelidikan lebih lanjut. Karena dikhawatirkan masih ada korban lainnya. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru