Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Selatan: PKK Berperan Penting Berdayakan Ekonomi Keluarga

  • Oleh Uriutu
  • 11 Februari 2020 - 22:41 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Bupati Barito Selatan, Eddy Raya Samsuri menyebutkan PKK berperan penting dalam pemberdayaan ekonomi keluarga.

Demikian disampaikannya usai pelantikan TP-PKK dan bunda PAUD seluruh Kecamatan Jenamas oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Permana Sari, Selasa, 11 Febuari 2020.

“PKK merupakan gerakan yang  muncul dan tumbuh dari bawah dengan wanita khususnya para ibu sebagai penggeraknya bahwa PKK sangat berperan dalam memberdayakan ekonomi keluarga,” katanya.

Tujuan utama gerakan PKK yakni mewujudkan keluarga sejahtera, yang mampu menciptakan keselarasan, keserasian, dan keseimbangan antara kemajuan lahir dan batin.

Keluarga harus diupayakan menjadi sejahtera karena keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat yang mempunyai arti besar dalam proses pembangunan.

Bila semua keluarga sudah dapat mewujudkan tata kehidupan dan penghidupannya yang sejahtera dan harmonis, tentu akan berimplikasi pada terwujudnya masyarakat Barito Selatan dan Indonesia yang sejahtera.

Dia menjelaskan, dalam perspektif pendidikan secara umum, bahwa PAUD merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia 6 tahun.

Da menambahkan semua tentu sadar pendidikan di awal masa pertumbuhan anak sangatlah penting. Pada usia dini, otak berkembang dengan sangat cepat. Otak juga dapat menerima dan menyerap segala sesuatu yang dilihat dan didengarnya. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru