Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Pekalongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Produksi Perikanan di Barito Selatan Ditargetkan 15.328,53 Ton

  • Oleh Uriutu
  • 13 Februari 2020 - 18:45 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan atau DKPPP Barito Selatan menargetkan produksi perikanan mencapai 15.328,53 ton di tahun 2020.

“Kita optimis target tersebut akan tercapai bahkan melampaui,” kata Kabid Perikanan, Mustakim, Kamis, 13, Febuari 2020.

Ia merinci, total target tersebut terbagi dari budidaya sebanyak 8.764,53 ton dan produksi tangkap targetnya 6.564 ton.

Sementara tahun lalu, target produksi perikanan 15.027,97 ton. Realisasinya mencapai 15.028,82 ton atau 100,01 persen.

Ia membeberkan, untuk meningkatkan produksi ikan, pihaknya menyalurkan bantuan baik benih maupun pakan kepada para petani keramba. Selain itu, membenahi sarana budiaya ikan, serta memberikan bantuan perehaban kolam maupun keramba.

Hal itu dilakukan agar hasil produksi ikan setiap tahunnya akan meningkat. Apalagi ditunjang dengan sarana dan prasarana yang memadai.

“Hanya saja untuk penebaran ikan-ikan tergantung faktor alam,” jelas dia. (URIUTU DJAPER/B-11)

Berita Terbaru