Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Usulkan Kegiatan Pengelolaan SDA, Bupati Kobar Temui Pejabat di Kementerian PUPR

  • Oleh Wahyu Krida
  • 14 Februari 2020 - 15:25 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Guna mengusulkan berbagai program pengelolaan sumber daya air (SDA) di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Bupati Kobar Nurhidayah dan jajarannya menemui Ditjen SDA, Kementerian PUPR beberapa waktu lalu.

Bupati pada Jumat, 14 Februari 2020 mengatakan, pertemuan itu dilaksanakan pihaknya tanggal 7 Februari 2020 guna mengusulkan pembangunan berbagai infrastruktur di bidang pengelolaan sumber daya air Kabupaten Kobar.

"Bidang ini memiliki peran penting sesuai dengan visi dan misi bupati dan wakil bupati Kobar yang salah satunya adalah peningkatan bidang infrastruktur dan pertanian dalam arti luas," jelas bupati.

Menurut bupati, dalam pertemuan tersebut dipaparkan berbagai potensi Kobar termasuk potensi pertaniannya dan perlunya dukungan infrastruktur yang memadai untuk mendorong peningkatan produksi pertanian.

"Dalam kesempatan ini kami mengusulkan pelaksanaan kegiatan pengelolaan sumber daya air di Kabupaten Kobar. Di antaranya adalah pembangunan bendung, jaringan irigasi permukaan, rawa dan tambak," jelas bupati. 

Selain itu, lanjut bupati, juga diusulkan pembangunan embung air baku yang berada di beberapa Kecamatan di Kabupaten Kobar.

"Ada 6 desa yang diusulkan untuk dibangun embung. Di antaranya adalah Embung Sungai Hijau, Embung Desa Arga Mulya keduanya berupa tubuh Embung dan Pelimpah yang berlokasi di Kecamatan Pangkalan Banteng," jelas Bupati.

Kemudian pembangunan tubuh embung dan pelimpah pada embung Desa Lada Mandala Jaya, Kecamatan Pangkalan Lada.

"Selain itu juga diusulkan Embung Sungai Tatas dan Embung Mendawai Seberang Kecamatan Arut Selatan serta Embung di Riam Panahan Kecamatan Arut Utara," bebernya.

Dalam pertemuan tersebut, bupati mewakili Pemkab Kobar juga mengapresiasi jajaran Kementerian PUPR khususnya Ditjen SDA.

Berita Terbaru