Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rokan Hilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Katingan Sebut Daerahnya Rawan Terjadi Penyebaran DBD

  • Oleh Abdul Gofur
  • 17 Februari 2020 - 23:21 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan, Sakariyas menyebut jika di musim hujan ini daerahnya rawan terjadinya penyebaran penyakit demam berdarah dengue atau DBD.

"Kemarin saya dari wilayah Kecamatan Katingan Tengah, di sana saya dapat laporan warga kalau penyakit demam berdarah mulai menyerang warga terutama anak-anak," ujarnya, Senin 17 Februari 2020.

Penularan penyakit DBD juga rawan terjadi di wilayah Kecamatan Katingan Hilir. "Termasuk keponakan saya di Desa Tumbang Lahang kemarin juga kena DBD, namun setelah dibawa ke RSUD Mas Amsyar Kasongan dan rumah sakit di Palangka Raya, keponakan saya itu kembali pulih kesehatannya," ujarnya.

Saat di Tumbang Lahang, dirinya mendapatkan laporan kalau ada 2 anak-anak yang terserang penyakit DBD itu.

Pun demikian Tumbang Samba, sebelumnya juga ada beberapa anak terserang DBD itu, termasuk di Kasongan.

"Kita mengimbau kepada masyarakat hati-hati terhadap penyebaran demam berdarah ini," katanya.

Untuk itu Sakariyas mengimbau kepada lapisan masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan rumah, terutama kaleng, botol bekas atau tempat penampungan air lainya agar dimusnakan atau dikubur agar nyamuk penyebab DBD tidak berkembangbiak. (ABDUL GOFUR/B-6)

Berita Terbaru