Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Asahan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kadis Dukcapil: Tunggakan E-KTP Segera Kami Tuntaskan

  • Oleh Hendri
  • 18 Februari 2020 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Palangka Raya, Afendie mengatakan pihaknya segera menuntaskan tunggakan pembuatan kartu tanda penduduk atau E-KTP di kota setempat.

"Masih ada 11 ribu tunggakan pembuatan E-KTP, ini segera kita tuntaskan," ucapnya, Selasa, 18 Februari 2020.

Dia mengatakan, penuntasan ini sangat penting dilakukan dengan meningkatkan kinerja jajarannya agar bekerja cepat, teliti dan tepat dalam menyelesaikan pekerjaan.
Dia tidak ingin, warga kesulitan mendapatkan akses pelayanan publik hanya karena belum memiliki KTP.

"Banyak hal yang perlu dilakukan warga, tapi kadang sulit karena tidak ada KTP. Ini yang perlu kita genjot untuk kemudahan seluruh masyarakat," katanya.

Percepatan pelayanan ini juga sejalan dengan visi-misi Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin bersama Wakilnya Umi Mastikah, agar terciptanya pelayanan publik yang mudah dan cepat.


"Pastinya kami secara maksimal memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan keinginan dan harapan wali kota," pungkasnya. (HENDRI/B-7)

Berita Terbaru