Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Morowali Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kanwil Kemenkumham Kalteng Gelar Bimtek Pelayanan Sistem Informasi Manajemen Pengawasan Internal

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 18 Februari 2020 - 22:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Kalimantan Tengah menggelar kegiatan bimbingan teknis terkait Pelayanan Sistem Informasi Manajemen Pengawasan internal, Selasa18 Februari 2020.

Kegiatan yang dihadiri oleh Sekretaris Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum Dan HAM RI Syahrul Azhar membicarakan terkait pentingnya kesadaran pegawai terhadap pengawasan secara online dilingkungan Kementerian Hukum dan Ham.

"Sekarang pengawasan disiplin dan kinerja untuk kita tidak lagi seperti dulu. Kita memang harus selalu ikut zaman," terangnya.

"Adanya pengawasan secara online dimaksudkan agar kita terus bertindak secara profesional dan menjaga integritas dalam menjamin kualitas demi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik, khususnya dilingkungan Kemenkumham."ucapnya.

Pengawasan internal berbasis online pada prinsipnya terkait dengan Peraturan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Nomor 28 Tahun 2019 tentang tata cara penjatuhan hukuman disiplin dan pemberhentian karena tindak pidana bagi pegawai di lingkungan Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia umumnya dan Kalteng khususnya.


"Ya harapannya dengan adanya Bimbingan Teknis Layanan Aplikasi Simwas (Sistem Informasi Manajemen Pengawasan) yang Terintegrasi Online dapat meningkatkan pemahaman pegawai terkait pelanggaran disiplin semakin tinggi," tutupnya. (ARNOL/B-5)

Berita Terbaru