Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Manokwari Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Orangtua Miliki Peran Penting untuk Tanamkan Empati pada Anak

  • Oleh Testi Priscilla
  • 26 Februari 2020 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Hj Mukarramah mengatakan, orangtua memiliki peran penting untuk menanamkan sikap dan rasa empati kepada anak-anaknya.

"Setiap orangtua tentu mengharapkan anak-anak kita tumbuh menjadi orang yang empati dan mempunyai rasa kepedulian terhadap orang lain," kata Mukarramah, Rabu, 26 Februari 2020.

Untuk dapat mencapai itu, orangtua berperan penting mengajarkan kepada anaknya empati sejak usia dini.

"Rasa empati itu harus dibiasakan sejak kecil, ini demi memastikan mereka tumbuh memiliki rasa keperdulian pada orang lain," tegasnya.

Sedangkan yang dimaksud dengan empati itu, merupakan salah satu sifat baik. Dan itu bisa menjamin seorang anak akan tumbuh menjadi pribadi dan disukai sekelilingnya.

"Selain itu anak akan dapat menempatkan diri pada posisi orang lain. Sifat ini sangat penting dalam membentuk kepedulian anak-anak terhadap orang lain," bebernya. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru