Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sikapi Virus Corona, Legislator Minta Pengawasan Harga Kebutuhan di Pasar Diperketat

  • Oleh Naco
  • 12 Maret 2020 - 20:05 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi II DPRD Kotawaringin Timur, Syahbana menegaskan pemerintah kabupaten melalui dinas terkait untuk memerketat pengawasan pasar, menyikapi kemunculan virus corona saat ini.

Pasalnya, kabar tersebut menjadi ruang bagi oknum untuk memainkan harga. Terlebih kebijakan pemerintah saat ini terganggu untuk sektor impor maupun ekspos.

Syahbana mengatakan, bahan kebutuhan pokok yang dari luar ini rawan dipermainkan terutama untuk harga, bisa saja memanfaatkan isu-isu yang sedang trending seperti virus corona ini. 

"Maka dari itu, untuk mengantisipasinya kita harapkan pemerintah dan satgas yang dibentuk untuk urusan pangan bisa mengawasi secara ketat,” kata Syahbana, Kamis, 12 Maret 2020.

Syahbana menyebutkan pemantauan secara berkala di pasar ini supaya mengetahui sejauh mana fluktuasi harga hingga stok pangan yang tersedia. 

Ketika ada penaikan harga yang begitu melonjak, maka pemerintah sudah bisa mengetahui akar persoalannya hingga oknum-oknum yang memainkannya.

Syahbana menegaskan di Kotim jangan sampai ada oknum yang terlalu berlebihan dalam menyikapi munculnya virus tersebut. Pemerintah sudah menangani pencegahan dan penanggulangan yang cukup aktif. 

"Jangan ada yang buat panik, karena psikologis orang panik itu justru berbahaya. Mari kita sikapi secara jernih dan tenang seraya melakukan pola-pola hidup sehat dan selalu aktif beribadah," tandasnya. (NACO/B-11)

Berita Terbaru