Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Kalteng Minta Koperasi dan UKM Memanfaatkan Teknologi Digital Pasarkan Produk Lokal

  • Oleh Nopri
  • 13 Maret 2020 - 18:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekda Kalteng Fahrizal Fitri mengimbau di zaman sekarang yang sudah serba digital para pelaku koperasi, usaha kecil dan menengah (UKM) agar bisa memanfaatkan teknologi dalam memasarkan produk lokal.


"Ini akan memudahkan bagi para pelaku usaha dengan memanfaatkan teknologi dalam memasarkan produk-produk lokal," katanya, jumat 13 maret 2020


Dia juga menambahkan para pelaku koperasi dan UKM harus mampu memaksimalkan penggunaan alat digital untuk mengembangkan bisnisnya dengan tetap mempertahankan ciri khas budaya lokal.


"Diharapkap dengan strategi tersebut dapat memajukan produk lokal dan memberikan dampak positif dalam pertumbuhan ekonomi nasional," harapnya.


Selai itu, pihaknya juga akan membantu mempertemukan antara para koperasi dan UKM kepada perbankkan supaya memperoleh bantuan atau pinjam untuk modal usaha.



"Dengan demikian mereka dapat menambah modal usahanya supaya dapat lebih berkembang lagi," tutupnya. (NOPRI/B-5)

 

Berita Terbaru