Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Seruyan Diminta Perbanyak Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 14 Maret 2020 - 20:01 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pemerintah Kabupaten Seruyan diminta perbanyak melaksanakan kegiatan pemberdayaan terhadap masyarakat melalui berbagai kegiatan pelatihan keterampilan.

Pesan ini disampaikan Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo. Menurutnya program pemberdayaan masyarakat sangat penting. Salah satunya dengan melaksanakan kegiatan peningkatan keterampilan.

“Program peningkatan keterampilan bagi masyarakat sama halnya dengan pelatihan bagi para calon tenaga kerja, hanya saja program pelatihan keterampilan ini untuk masyarakat umum,” katanya, Sabtu, 14 Maret 2020.

Program pemberdayaan masyarakat ini untuk memberikan keterampilan bagi masyarakat untuk bisa menciptakan sebuah inovasi maupun produk yang memiliki nilai ekonomis.

“Masyarakat desa di Kecamatan Seruyan Hilir menyampaikan usulan aspirasi yang mengharapkan, adanya program pelatihan keterampilan bagi masyarakat bisa dilaksanakan secara rutin,” harapnya.

Zuli mencontohkan di Desa Pematang Panjang banyak warga yang berprofesi sebagai pengrajin purun.

Jika dilakukan pelatihan, maka akan bisa meningkatkan hasil olahan nya, sehingga lebih akan meningkatkan pasar penjualan.

Selain itu program pelatihan keterampilan juga akan meningkatkan perekonomian melalui inovasi atau kreativitas masyarakat juga dapat membawa nama daerah melalui produk yang diciptakan.(FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru