Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PMI Barito Utara Adakan Musyawarah Tingkat Kabupaten

  • Oleh Ramadani
  • 15 Maret 2020 - 00:51 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Palang Merah Indonesia (PMI) Barito Utara melaksanakan musyawarah tingkat kabupaten di aula Bapedda Litbang, Sabtu 14 Maret 2020. Kegiatan ini dibuka Sekda Kabupaten Barito Utara, Jainal Abidin.

Ketua PMI Barito Utara, Sri Hidayati Nadalsyah mengatakan tugas pokok PMI adalah mengemban misi kemanusiaan dan siap bekerja dengan penuh semangat dalam situasi dan kondisi apapun.

“Untuk itu diharapkan PMI bisa koordinasi dengan lembaga kemanusiaan lainnya,” ungkapnya. Disampaikan pengurus dan dewan kehormatan PMI Barito Utara telah berupaya maksimal membantu pemerintah daerah dalam tugas kemanusuaan dan pengembangan serta pembinaan seumber daya manusia.

“Dalam kurun waktu 5 tahun terakhir ini ada beberapa kegiatan sosial kemasyarakatan yang telah dilaksanakan pengurus dan markas PMI seperti setiap September selalu dilaksanakan peringatan dan perlombaan temu prestasi tingkat kabupaten antar sekolah,” jelasnya.

PMI juga melaksanak orienasi atau pembekalan kemampuan para relawan dan korps sukarela dalam pertolongan pertama dan melaksanakan berbagai kegiatan sosial dan layanan kesehatan dibeberapa desa.

“Juga kerja sama dengan aparatur desa dan lembaga kesehatan untuk memberikan pemahaman pola hidup sehat dan pentingnya donor darah untuk kepentingan sesama yang memerlukan. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru