Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

TNI - Polri Sinergi Sosialisasikan Pencegahan Virus Covid-19 di Mantangai

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 22 Maret 2020 - 15:41 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota Koramil 1011-08 Mantangai bersama Polsek Mantangai bersinergi mensosialisasikan pencegahan virus corona alias Covid-19 kepada masyarakat.

Penyebaran virus ini yang ditetapkan sebagai pandemi global yang hampir terjadi disemua negara, termasuk Indonesia. Untuk itulah pihaknya mengimbau bersama melakukan pencegahan agar penyakit tersebut tidak semakin menyebar luas ke masyarakat.

Anggota Polsek Mantangai Bripka Harry Irwandi bersama anggota Koramil 1011-08 Mantangai Kopda Hary memastikan pelayanan dan pengayoman dari TNI - Polri tetap berjalan maksimal di tengah pandemi virus corona.

Mereka melakukan sosialisasi pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan, terutama dengan membiasakan cuci tangan setiap sebelum makan atau setelah beraktivitas demi meminimalisasi penyebaran virus Corona.

“Kami juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dalam menghadapi penyebaran virus corona, tapi tetap waspada," ucap Bripka Harry, Minggu, 22 Maret 2020.

“Diharapkan masyarakat tetap tenang, TNI - Polri akan berada di tengah masyarakat dalam situasi apa pun,” tambahnya.

Dia menuturkan kegiatan ini juga sebagai wujud sinergitas TNI - Polri bersama mewujudkan situasi yang kondusif.

"Karena itu peran masyarakat sangat penting juga dalam mengantisipasi atau mencegah penyebaran virus tersebut," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru