Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sragen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Personel Polsek Kahayan Patroli Pastikan Fasilitas Sekolah Dalam Kondisi Aman

  • Oleh James Donny
  • 23 Maret 2020 - 21:05 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Personel Polsek Kahayan Hilir melakukan patroli di sejumlah sekolah yang diliburkan terkait siaga darurat Covid-19 di wilayah hukum polsek setempat, Senin, 23 Maret 2020.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono Bima Putra Mada melalui Kapolsek Kahayan Hilir Ipda Widodo mengatakan, kegiatan patroli di sekolah-sekolah yang dilaksanakan tersebut untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan.

Patroli yang dilaksanakan yakni di SMK Karya dan SMA PGRI Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau.

"Personil Polsek Kahayan Hilir Melaksanakan Pengecekan Pintu yang ada di seputaran ruang kantor maupun ruang kelas SMK Karya dan SMA PGRI," terang Kapolsek. 

Sebelumnya pada Minggu 22 Maret 2020, personel Polsek Kahayan Hilir melakukan pembersihan Mako Polsek Kahayan Hilir serta penyemprotan desinfektan pada gagang pintu yang sering digunakan dalam beraktifitas oleh masyarakat maupun personil.

Adapun maksud dan tujuan dari giat tersebut untuk mencegah dari penyebaran virus corona atau Covid -19 di lingkungan Polsek Kahayan Hilir. (JAMES DONNY/B-7)

Berita Terbaru