Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumbawa Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Lamandau Sudah Buat 2 Pos Pelayanan dan Pemeriksaan Covid-19

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 24 Maret 2020 - 18:41 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Gugus Tugas Pencegahan Virus Corona atau Covid-19 Kabupaten Lamandau sudah selesai membuat pos pelayanan dan pemeriksaan (Posyanrik) corona di 2 perbatasan, Selasa 23 Maret 2020.

Pembuatan Posyanrik ini berupa pendirian tenda portble itu merupakan sarana pencegahan penyebaran Covid-19 melalui pemeriksaan atas adanya aktivitas pergeseran orang maupun barang dari luar daerah.

"Dua pos sudah kita buat dan langsung operasional. Dua pos yang telah selesai dibuat itu yakni berada di perbatasan jalan Lintas Trans Kalimantan perbatasan Lamandau-Kobar (Kotawaringin Barat) dan perbatasan Lamandau-Sukamara," kata Bupati Lamandau, Hendra Lesmana.

Hendra menyebut pos ini berfungsi untuk melakukan pemeriksaan secara random atas keluar masuknya orang maupun barang pada saat situasi Lamandau Siaga Civid-19.

Petugas terdiri dari berbagai unsur mulai dari TNI-Polri, Satpol PP, Tagana, dinas perhubungan hingga petugas kesehatan. Mereka memiliki peran dan tugas sesuai dengan bidangnya.

"Petugas kesehatan misalnya, akan menggunakan thermo scanner atau Thermo Gun untuk melakukan pemeriksaan suhu tubuh, termasuk akan menanyakan tentang riwayat perjalanan dan riwayat kesehatan bagi pengguna jalan jika diketahui mengidap gejala penyakit tertentu," katanya.

Dalam waktu dekat Pemkab Lamandau melalui gugus Tugas Covid-19 juga akan membuat posyanrik di perbatasan kecamatan Delang (Lamandau-Ketapang-Kalimantan Barat), meski saat ini pemeriksaan secara random terhadap keluar-masuknya orang dari dan menuju Kalbar tersebut sudah mulai dilakukan. (HENDI NURFALAH/B-6)

Berita Terbaru