Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Gelar Pertemuan dengan Perusahaan Perkebunan Bahas Covid-19

  • Oleh Norhasanah
  • 26 Maret 2020 - 13:06 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemkab Sukamara menggelar pertemuan bersama para perusahaan perkebunan dalam rangka sosialisasi pencegahan Covid-19, Kamis, 26 Maret 2020.

"Perang terhadap corona ini memang harus kompak, dan haru bersama, tidak ada satu bergerak yang lain tidak," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Kamis, 26 Maret 2020.

Menurutnya agar penyebaran wabah virus corona bisa dicegah, maka semua pihak harus bisa bergerak bersama dalam melaksanakan upaya pencegahan.

"Alhamdulillah para pelaku usaha juga sudah melakukan protokoler-protokoler terkait dengan bagaimana memperlakukan karyawan yang baru datang, dan lain sebagainya," ujarnya.

Lanjutnya, setiap karyawan yang baru saja dari luar daerah, setiap perusahaan juga sudah memberlakukan karantina atau mengisolasi mandiri kepada yang bersangkutan.

"Pemerintah berbarap, kita semua bisa berkerjasama dalam menghadapi dan mencegah wabah ini," harapnya.

Kegiatan yang diselenggarakan di aula bupati setempat juga dihadiri oleh Sekda Sukamara Sutrisno, Ketua DPRD Sukamara Deni Kahaidir, Kepala Kejaksaan Negeri Sukamara Fajar Sukristyawan dan pejabat lainnya. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru